Minggu, 05 Oktober 2014

PENGANTAR TEKNOLOGI INTERNET & NEW MEDIA - TULISAN 1

Dinan’s Note
Sudah lebih dari setahun saya kuliah di Universitas Gunadarma dan mengambil jurusan Teknik Informatika (TI) fakultas Teknologi Industri. Motivasi saya mengambil jurusan TI adalah saya ingin menjadi programmer handal yang menguasai semua seluk beluk seputar masalah komputer, software, aplikasi serta program yang ada pada komputer. Saya juga ingin menjadi System Analyst dan juga membuat suatu software project untuk keperluan suatu perusahaan atau instansi tertentu.
Ilmu yang sudah saya ambil selama 2 semester kemarin sebenarnya ada banyak, namun yang lebih membuat saya bersyukur masuk jurusan ini adalah terdapat 3 mata kuliah yaitu Pengenalan Teknologi Komputer dan Informatika (PTKI), Konsep Teknologi Informasi (KTI), dan Algoritma Pemrograman (AP).
Pada mata kuliah PTKI dan KTI, saya lebih memahami dan mendalami ilmu-ilmu seputar teknologi masa kini seperti misalnya : ilmu dasar tentang komputer, software, hardware, sistem operasi, internet, jaringan komputer, cloud computing, komputasi bisnis, sistem informasi manajemen, dan lain-lain yang semua berkaitan tentang komputer dan teknologi informasi.
Lalu pada mata kuliah AP, saya lebih diajarkan tentang bagaimana cara kita untuk menyelesaikan suatu permasalahan dengan menggunakan logika pemikiran. Pada mata kuliah ini saya diajarkan tentang apa itu algoritma, flowchart, data, sintaks, semantik, pragmatik, dan struktur bahasa pemrograman (Java, Pascal, Delphi, Visual Basic, Python, Ruby). Pada mata kuliah inilah muncul cita-cita saya untuk menjadi seorang System Analyst.
Bahasa Pemrograman yang dikuasai dan ingin diperdalam bagi saya saat ini adalah Java dan Visual Basic. Saya menyukai kedua bahasa pemrograman ini karena terdapat kelebihan dan keunikannya seperti misalnya Java yang memang sulit untuk struktur dan tata cara penulisan programnya, namun bahasa ini sangat kuat dan kokoh untuk dijadikan sebuah bahasa pemrograman inti dan dapat diintegrasikan dengan bahasa pemrograman lain dan program-program paket lainnya. Terbukti banyak aplikasi yang menggunakan bahasa pemrograman ini. Sedangkan Visual Basic yang bersifat GUI sehingga menarik buat saya pribadi dan tata cara penulisan kode programnya pun sangat simpel dan bisa langsung kita eksekusi dalam bentuk suatu form dalam suatu project program. Sebenarnya saya belum begitu menguasai kedua bahasa pemrograman ini, namun saya ingin sekali mendalami dan menguasai kedua bahasa pemrograman ini. Dan saya ingin membuat suatu project aplikasi menggunakan salah satu dari kedua bahasa pemrograman ini yang berbasis OS Android karena sistem operasi ini masih terbilang baru muncul ke dunia teknologi masa kini. Meski terbilang baru, sistem operasi ini mengalami perkembangan yang sangat pesat. Terbukti pada jaman sekarang dimana rata-rata orang menggunakan telepon pintar (Smartphone) yang berbasis Android. Untuk itulah saya tertarik untuk membuat suatu aplikasi berbasis Sistem Operasi Android ini.
Kesan saya dijurusan TI : Jujur saya sangat senang dan nyaman masuk jurusan ini karena selain dari banyak ilmu yang saya dapatkan, saya juga banyak mendapatkan teman yang sangat baik, ramah dan friendly. Terlebih lagi dikelas saya yang baru yaitu 2IA18, dimana kelas ini merupakan kelas unggulan yang rata-rata mahasiswa dikelas ini memiliki IPK diatas 3,5 pada tingkat 1 kemarin. Saya senang karena berarti saya dikelilingi oleh orang-orang yang pintar. Selain pintar, mereka juga sangat ramah, asik, dan terbuka satu sama lain. Mereka juga tidak segan-segan untuk mengshare ilmu mereka dan informasi-informasi seputar kampus. Meskipun ada beberapa diantara mereka yang masih terlihat menutup diri dan lebih asik dengan laptopnya. Baru sebulan saya masuk kelas ini dan baru mengenal mereka, tetapi saya merasa sudah seperti bertahun-tahun kenal dengan mereka. Bahkan untuk kami para laki-laki, kami selalu mengadakan futsal bersama secara rutin seminggu sekali. Harapan saya untuk kelas ini agar selalu kompak satu sama lain dan saling mengeratkan tali kekeluargaan diantara kami semua sampai kelulusan nanti. Pokoknya Kompak  terus ya 2IA18.
               

Tidak ada komentar:

Posting Komentar